Boleh Melakukan Cheat Day Saat Diet, Tapi Kamu Harus Tetap Memperhatikan Beberapa Hal

Agustus 01, 2017

Mendapatkan tubuh yang ideal memang bukanlah sesuatu yang mudah untuk didapatkan. Saah satu cara yang bisa kita gunakan untuk mendapatkan berat badan yang ideal adalah dengan melakukan diet, menjaga pola makan, dan melakukan oahraga. Agar kamu bisa mendapatkan berat badan yang kamu ingnkan, mungkin kamu harus melakukan diat sampai berbulan-bulan. Bahkan ada wanita yang melakukan diet sampai bertahun-tahun untuk mendapatkan berat badan yang diinginkannya. Tetapi diet selama itu pasti akan membuat kamu bosan kan? Gimana tidak, kamu tidak bisa makan makanan yang kamu inginkan dan kamu sukai. Bagi yang sedang melakukan diet biasanya kalian akan melakukan istirahat dari diet dengan melakukan cheat day. Sehingga saat itu kamu bisa memakan apapun makanan yang ingin kamu makan. Tetapi kamu juga harus mengontrol dan memiliki batasan. Jika tidak, diet yang sudah kamu jalani selama ini akan rusak dalam satu hari. Tidak mau kan? Untuk mengatasinya kamu bisa melakukan beberapa hal agar cheat day kamu tidak merusak diet yang sudah kamu jalani sekarang ini. inilah beberapa tips yang harus kamu jalani, antara lain :

  1. Tetap Realistis

Tips pertama yang harus kamu lakukan agar cheat day kamu tidak merusak diet adalh dengan tetap berpikir realistis. Walaupun kamu bebas dari diet, tetapi jangan berpikir untuk balas dendam dengan makan apapun yang kamu suka. Karena jika kamu tidak bisa mengontrol makanan saat cheat day, bisa jadi kalori yang kamu konsumsi sekarang ini lebih besar daripada kalori yang sudah kamu keuarkan selama ini. kalau kaya gitu kamu pasti akan sedih kan. Makanya kamu harus tetap berpikir realistis.

  1. Membuat Makanan yang Sehat Untuk Cheat Day

Saat sedang cheat day, biasanya kamu ingin mengonsumsi makanan yang cepat saji seperti pizza, burger, fried chicken, ataupun yang lainnya. Agar asupan gizi yang ada didalamnya tetap terkontrol, sebaiknya kamu membuat makanan ini sendiri. Sehingga kamu bisa memilih bahan  yang lebih sehat untuk badan kamu.

  1. Makan dengan Porsi yang Sedikit

Walaupun sedang cheat day, bukan berarti kamu bisa makan dengan porsi yang berlebihan untuk mengganti porsi diet kemarin. Saat cheat day kamu juga harus mengonsumsi makanan dengan porsi yang sedikit. Agar kamu cepat kenyang walaupun mngonsumsi makanan dengan porsi sedikit, kamu harus memakannya secara perlahan. Jadi, jangan terlalu nafsu untuk makan banyak saat cheat day yaa sist.

  1. Berkomitmen

Memiliki komitmen yang kuat dalah salah satu faktor yang bisa membuat diet kamu berhasil. Karena kamu akan lebih bersemangat untuk menjalankan diet. Tetapi jika kamu tidak memiliki komitmen, kamu akan setengah-setengah saat menjalani diet. Dan akhirnya diet kamu akan gagal. Jadi, kunci utama agar sukses diet adalah dengan memiliki komitmen yang kuat.

 

The post Boleh Melakukan Cheat Day Saat Diet, Tapi Kamu Harus Tetap Memperhatikan Beberapa Hal appeared first on Tampil Cantik.



from Tampil Cantik http://ift.tt/2uXvgVD
via Obat Perontok Bulu
Previous
Next Post »