Hai teman-teman! Hari ini aku mau mereview salah satu brand luar yang hits banget akan produk scrub-nya, yaitu St.Ives! Brand ini ngeluarin banyak sekali jenis scrub wajah, tetapi yang paling booming adalah St.Ives Blemish Control Apricot Scrub. Blemish control apricot scrub ini bisa terkenal banget karena katanya dia bagus banget untuk orang dengan jenis kulit berminyak dan berjerawat. Bener engga sih?
Nah kalau kalian pernah baca review-review aku sebelumnya, aku pernah bilang kalau untuk produk-produk tertentu yang dijual travel size-nya, aku akan beli travel size-nya dulu sebelum beli full size-nya, karena takut engga cocok. Hal ini juga aku lakuin pada saat beli produk ini. Aku beli produk ini online di shopee, dan setelah aku cari-cari ternyata dia ada yang size kecilnya gitu, jadilah aku beli yang kecilnya duluu.
Yuk bahas reviewnya, mulai dari packagingnya yaaa~
Dari segi packaging-nya sendiri menurut aku cukup simple, karena dia hadir dalam botol tube. Hal ini jadi memudahkan kita kalo mau bawa scrub ini kemana-mana, karena packagingnya yang aman. Di bagian depan tubenya juga ada keterangan lengkap mengenai produknya, dari nama hingga manfaat. Produk ini memiliki wewangian yang cukup intens, tapiii wanginya enak, wangi buah gitu, kayaknya sih itu wangi apricotnya (aku belom pernah nyium buah apricot soalnya hehehe). Karena ada wanginya ini jadi membuat kita makin nyaman ketika ataupun setelah pemakaian scrub ini.
Hal yang aku kurang suka dari mini size ini adalah keterangan produk dibagian belakangnya yang kurang lengkap, jadi rada engga jelas gitu keterangannya. Beda sama full sizenya yang memberikan keterangan yang lengkap
Next dari segi teksturnya, butiran scrub di produk ini lumayan besar-besar, jadi musti pelan-pelan banget ketika mengaplikasikan ke wajah, karena bisa menyebabkan iritasi. Apalagi buat kalian yang punya jenis kulit yang sensitive, sepertinya kalian akan sangat menghindari produk ini, karena walaupun diaplikasikan dengan perlahan-lahan, karena butiran scrub-nya yang besar-besar, tetap menimbulkan rasa sakit diwajah. So buat kalian yang kulitnya sensitive tapi penasaran sama apricot scrub-nya St.Ives, kalian bisa coba yang jenis Fresh Skin, karena butiran scrub di Fresh Skin jauh lebih halus dibandingkan Blemish Control
Buttttt walaupun butiran scrubnya yang engga tahan gedenya, aku sukaa banget sama hasilnya. Dengan butiran scrub yang besar otomatis dia benar-benar mengangkat sel-sel kulit mati di wajah kita, dan membuat kulit wajah tuh haluuuus banget dan pastinya minyak-minyak di wajah pada minggat. Dia juga cukup membantu buat menghilangkan bekas jerawat asalkan kalian rajin memakainya (2-3 kali seminggu). Sejauh pemakaian aku (+/- 3 bulan), aku engga merasa pori-pori diwajah aku mengecil, jadi aku kurang setuju sama claimnya kalau dia bisa mengecilkan pori-pori
Jadi Worth it to buy ga sih?
Kalo kalian lagi nyari scrub yang bener-bener bisa ngangkat sel kulit mati dan juga membantu menghilangkan bekas jerawat, produk ini worth it bangeeet!!
Tapii kalo kalian nyari scrub yang bisa sekaligus mengecilkan pori-pori, St.Ives Blemish Control Apricot Scrub ini bukanlah jawabannya.
Oh iya FYI produk ini isinya banyak banget loh, aku aja udah pakai 3 bulanan, tapi yang mini size nya aja engga abis-abis, jadi sekalian bisa irit hehehe
Sekian review dari aku, semoga bermanfaat, dan see you on my next review~
Product price: IDR 98.000 (Full Size)
The post REVIEW: St.Ives Blemish Control Apricot Scrub appeared first on Tampil Cantik.
from Tampil Cantik http://ift.tt/2k9zfx0
via Obat Perontok Bulu